Skip to main content

Featured

Jin BTS akhirnya selesaikan wajib militernya sebagai warga negara Korea Selatan

Seoul , Kabar gembira bagi ARMY di seluruh dunia! Kim Seokjin atau lebih akrab disapa Jin, anggota boygroup BTS berhasil menyelesaikan wajib militernya.  Mengutip the KoreaTimes, tampak Jin mendapatkan buket bunga saat meninggalkan acara perayaan 5 tahun Divisi Infanteri Angkatan Darat di Yeoncheon, (12/06).  Dalam acara itu, Jin sempat reuni dengan 5 member BTS lainnya yang masih menjalankan wajib militer yakni; V, Jungkook, Jimin, J-Hope, dan RM.  Disebutkan Suga, satu-satunya member yang absen pada acara tersebut.  Kepada media, Jin menyapa Army dengan berkata, " Hai, ARMY !" sambil tersenyum.  Perayaan privat Jin ini menandakan kemungkinan Jin akan segera kembali ke industri hiburan lagi seperti biasa.  Tentu saja itu berita baik bagi penggemar BTS. Hal itu bisa dilihat dari ucapan selamat yang tidak berhenti diucapkan ARMY kepada Jin.  Bagaimana? Apa kamu termasuk yang ARMY itu? 

Kerem Bursin: Aktor Serial TV Turki yang dikenal di seluruh dunia lewat aktingnya


Kerem Bursin: Aktor Serial TV Turki yang dikenal di seluruh dunia lewat aktingnya

Meskipun serial TV Turki agak mirip dengan sinetron Indonesia, serial TV Turki juga tidak kalah peminatnya. Bahkan tidak main-main, penggemar drama Turki kebanyakan dari Eropa loh. 

Pada kesempatan kali ini, akan dipaparkan biodata salah seorang aktor asal Turki yang sangat terkenal. Tebak siapa orangnya? Pokoknya aktor ini sangat terkenal. Siapa lagi kalau bukan...

Kerem Bursin! 






Kerem Bursin adalah seorang aktor TV Turki yang lahir pada tanggal 4 Juni 1987 di Istanbul, Turki. 

Mungkin dialah aktor paling terkenal karena karyanya di acara televisi Turki 'Matter of Honor: dan 'Waiting Sun', ia juga terkenal karena perannya dalam film Turki 2014 Unutursam Fisilda (I Forgot to Whisper).

Sebelum terkenal, ia pernah kuliah. Setelah lulus dari Emerson College di Boston, Massachusetts, ia membuat debut akting layarnya dalam film aksi Amerika Thursday (2006).

Dia memerankan Andy Flynn dalam film Sharktopus yang dibuat untuk TV tahun 2010.






Keluarga

Dia menghabiskan tahun-tahun awalnya di Indonesia, Skotlandia, Malaysia, Uni Emirat Arab, dan Amerika Serikat. Dia memiliki saudara perempuan bernama Melis. Dia dan  Hande Erçel  telah dikaitkan secara romantis.

Dia dan Hande Erçel pernah membintangi serial TV You Knock on My Door. Acara yang membuat hubungan mereka semakin dekat. 

Itulah biodata Kerem Bursin. Bagaimana menurutmu? Apakah kamu salah satu penggemar aktor ini? Yuk komentar di bawah ini. 

Comments

Popular Posts